Biografi Iwa K, Rapper Legenda Indonesia

Iwa K atau yang memiliki nama asli Iwan Kusuma merupakan seorang pelopor sekaligus penyanyi rap di Indonesia. Ia telah menekuni dunia musik rap dari tahun 1989 hingga saat ini. Selain berprofesi sebagai penyanyi rap, Iwan Kusuma juga berprofesi sebagai pembawa acara dan juga aktor. Berikut ini biografi selengkapnya seorang rapper Iwan Kusuma:

Biografi Iwa K

Nama Lengkap Iwa K atau Iwan Kusuma
Kebangsaan Indonesia
Tempat Lahir Bandung
Tanggal Lahir 25 Oktober 1970
Profesi Utama Rapper
Prestasi
  • BASF Award 1994 Kategori Album RnB Terbaik
  • AMI Award 1996 Kategori Video Klip Favorit
  • Panasonic Gobel Award 1998-2000
  • Dan masih banyak lagi yang lainnya

Profil Iwa K

Iwa K atau Iwan Kusuma lahir di Bandung, 25 Oktober 1970. Ia memiliki dua orang anak yang bernama Mikala Saka Pandhiya dan Hamada Kusuma. Ia adalah seorang senior rap Indonesia yang telah menekuni dunia tersebut sejak era 80-an. Ia sangat mengagumi musik Asal Amerika Serikat dan juga gemar melakukan breakdance.

Iwan Kusuma membentuk grup rap sejak dirinya masih duduk di bangku SMA. Pada tahun 1989, Iwa bersama personil grup rap Guest Band yang terdiri atas Macan Riupasa, Tori Sudarsono, Yudis Dwi Korana, Satya, dan Gustav mendapat kesempatan untuk tampil di studio rekaman.

Iwa K merupakan lulusan Hubungan Internasional di Universitas Parahyangan, Bandung Jawa Barat. Ternyata Iwa K Tidak hanya menyukai musik saja, tetapi juga menyukai bowling.

Ia merupakan anak kedua dari empat bersaudara. Dalam perjalanan hidupnya, dirinya pernah tersandung kasus narkoba.

[read more]

Perjalanan Karier Iwan Kusuma

Tahun 1993, Iwa K telah menyatakan secara resmi menjadi seorang rapper melalui albumnya yang berjudul “Ku Ingin Kembali”. Album tersebut menghasilkan banyak sekali hits single, di antaranya yaitu “Batman Kasarung” dan “Kuingin Kembali” yang dinyanyikannya bersama Rita Effendy.

Guest Music Production menjadi rumah bagi album pertama Iwa yang  berjudul ‘Kuingin Kembali’ (1993)

Tak puas dengan album pertama, Iwa K kembali meluncurkan album kedua yang bertajuk “Topeng” pada kisaran tahun 1995.

Salah satu single yang berjudul “Bebas” begitu populer di Indonesia dan masuk salah satu kategori ajang Anugerah Musik Indonesia, di mana dahulunya masih bernama BASF Awards. Bahkan Iwan berhasil memenangi ajang tersebut.

Perjalanan karier seorang Iwa K, tak selalu mulus. Pernah ia berada di masa suram di mana kariernya menjadi redup karena kedatangan penyanyi rapper yang baru.

Tetapi beruntung, meskipun sudah jarang menyanyi ketika itu tetapi Iwa K masih bisa mendapatkan job lain sebagai pembawa acara berita olahraga.

Selain itu, diketahui bahwa Iwa K pernah tersandung kasus narkoba pada tahun 2017. Beruntung, dirinya tidak sampai menjalani hukuman yang berat, tetapi hanya sebatas 6 bulan saja. Setelah bebas, Iwa K benar-benar ingin kembali ke dunia musik rap Indonesia.

Karier Iwa K Pasca Selesai Rehabilitasi

Setelah rehabilitasi, karier seorang Iwan Kusuma semakin berkembang pesat. Ia berhasil membuat acara ‘Batman Kasarung’ setahun yang juga dimeriahkan oleh Saykoji, Ramengvrl, Yacko.

Tak hanya itu saja, pada tahun yang sama Iwa K mengeluarkan Single Terbaru yang berjudul “Beda” bersama rapper muda, Mario Zwinkle. Namanya semakin melambung setelah single Tersebut dijadikan sebuah film oleh Miles Films.

Narkoba memberikan banyak sekali pelajaran di dalam hidupnya. Semoga rapper yang satu ini tidak mengurangi kesalahan yang sama untuk kedua kalinya serta kehidupannya saat ini pun benar-benar bebas dari narkoba dan hidup bahagia bersama putri-putrinya.

 

Dari biografi singkat Iwan Kusuma di atas, kita dapat memetik pelajaran yang begitu banyak. Salah satunya, tentang Narkoba yang menjadi musuh kita bersama.

Jangan sekali-kali menggunakannya, agar masa depanmu tidak cepat rusak.

Cukup Iwa K yang merasakannya dan jangan sampai kamu yang melakukannya.

[/read]