Dalam dunia kedokteran adapun beberapa kata khas atau istilah yang mungkin saja sudah terdengar familiar, tetapi masih ada banyak orang juga yang belum tahu artinya.
Di bawah ini adalah penjelasannya, antara lain:
1. Akut
Akut adalah suatu kondisi di mana gejala penyakit seseorang muncul secara tiba-tiba dan cepat memburuk.
Istilah ini tidak berhubungan dengan tingkat keparahan penyakit.
Lawan katanya adalah kronis atau kondisi penyakit yang sudah berlangsung lama.
Contoh kalimatnya adalah “Pak Dani didiagnosis terjangkit penyakit gagal ginjal akut”.
2. Alergen
Alergen adalah antigen yang bisa menimbulkan reaksi alergi.
Banyaknya masalah kesehatan yang disebabkan oleh alergen ini disebut sebagai alergi.
Mereka menyerang melalui banyak hal seperti zat kimia, serbuk, debu, air, bulu hewan, dan lain-lain.
3. Antibodi
Antibodi adalah protein yang sudah dipecah dan terbentuk sebagai respons ketahanan tubuh untuk menghadapi benda asing atau antigen yang tidak dikenali tubuh.
Istilah ini identik dengan sistem kekebalan tubuh dan imunisasi.
[read more]
4. Antigen
Istilah antigen digunakan untuk menyebutkan benda asing yang tidak dikenali tubuh.
Istilah ini identik dengan kata antibodi.
5. Diagnosis
Diagnosis adalah identifikasi atau penentuan pada suatu penyakit dengan cara meneliti atau memeriksa gejala-gejalanya.
Contoh kalimat untuk istilah ini adalah “Anda didiagnosis menderita penyakit campak”.
6. Faktor Risiko
Faktor risiko adalah kebiasaan, karakteristik, atau tanda baik itu yang terlihat atau tidak terlihat pada seseorang sebelum terkena suatu penyakit.
Faktor risiko ini nantinya dijadikan sebagai dasar penentuan tindakan penanggulangan atau pencegahan.
Contohnya seperti seorang perokok yang akan mempunyai faktor risiko penyakit gangguan paru-paru sehingga disarankan untuk berhenti merokok.
7. Gula Darah
Gula darah adalah istilah yang menyatakan keberadaan zat glukosa atau gula dalam darah seseorang.
Gula darah jika kadarnya terlalu tinggi maka bisa memberikan dampak negatif misalnya seperti terkena penyait diabetes.
8. Kemoterapi
Kemoterapi adalah nama pengobatan yang dilakukan dengan tujuan untuk membunuh atau merusak sel kanker secara menyeluruh agar tidak semakin menyebar.
Kemoterapi ini tidak hanya dilakukan untuk mengobati kanker, tetapi juga penyakit lain seperti autoimun dan penekanan transplant rejection.
9. Kronis
Istilah kronis digunakan untuk memberi gambaran mengenai suatu penyakit atau kondisi yang terjadi berulang kali dan lama-kelamaan akan semakin serius.
Contoh penyakit kronis adalah kanker, diabetes, asma, dan lain-lain.
10. Prognosis
Prognosis adalah istilah pernyataan perkiraan mengenai peristiwa yang terjadi dan berkaitan dengan penyakit atau penyembuhan setelah melakukan tindakan pengobatan.
Contoh dari prognosis ini adalah operasi.
Sederhananya, prognosis adalah prediksi dokter tentang bagaimana kondisi seseorang di masa mendatang.
11. Skrining
Skrining adalah pemeriksaan kesehatan untuk mengetahui apakah pasien mempunyai penyakit atau tidak.
Istilah ini seringkali digunakan untuk pemeriksaan tes darah dan contoh kalimatnya adalah “Tes skrining untuk pemeriksaan tumor rahim”.
12. Tranfusi Darah
Tranfusi darah adalah istilah untuk menyebutkan proses penyaluran darah dari satu orang ke sistem peredaran darah orang lain.
Istilah ini seringkali dianggap sama dengan donor darah padahal keduanya berbeda.
Donor darah adalah kondisi mengeluarkan darah dan memberikannya pada orang lain, sementara tranfusi darah adalah memasukkan darah tersebut langsung ke orang yang membutuhkan darah.
13. Vaksin
Vaksin adalah suatu produk yang berguna untuk membantu tubuh melawan penyakit tertentu.
Tubuh yang sudah divaksin nantinya akan membentuk antibodi untuk menyerang bibit penyakit.
Setelah membaca artikel ini apakah ada istilah yang baru saja Anda ketahui?
Semoga menambah pengetahuan Anda ya!
[/read]