Apa Itu Homonim, Homofon, Homograf, dan Polisemi?

“Homonim, homofon, homograf, dan polisemi adalah istilah pemaknaan kata dalam bahasa Indonesia termasuk dalam hal pelafalan serta pengejaannya.”

Apakah Anda pernah bertemu dengan kata yang sama, tetapi mereka mempunyai arti dan pelafalan yang berbeda?

Nah, itu akan masuk ke dalam salah satu materi mengenai homonim, homofon, homograf, dan polisemi.

Memangnya, materi apa sih mereka ini?

Guna menambah wawasan, kami akan menjelaskan tentang pengertian beserta beberapa perbedaannya!

homonim, homofon, homograf, polisemi

Pengertian Homonim

Homonim adalah kata yang mempunyai perbedaan arti, tetapi lafal dan ejaannya sama.

Sementara jika ditinjau berdasarkan etimologi atau bahasa, homonim sendiri berasal dari bahasa Yunani kuno, yaitu homo yang berarti “sama” dan anoma atau “nama”.

Contoh:

  1. Rapat mempunyai dua arti, yaitu “dekat sekali” dan “pertemuan”.
  • Jangan lupa tutup pintu itu dengan rapat.
  • Para karyawan kantor tersebut sedang rapat bersama bos dan kliennya.
  1. Genting mempunyai dua arti, yaitu “genting untuk atap rumah” dan “situasi mendesak”.
  • Ketika hujan, rumah Ina bocor karena gentingnya berlubang.
  • Keadaan semakin genting karena Tika mengeluh sesak napas dan pingsan.

Pengertian Homofon

Homofon adalah kata yang mempunyai persamaan lafal, tetapi ejaan dan artinya berbeda.

Nama mereka juga diambil dari bahasa Yunani, yaitu homos yang berarti “sama” dan phone yang mempunyai arti “ucapan atau suara”.

Contoh:

  1. Sangsi (ragu) dan sanksi (hukuman)
  • Ibu masih merasa sangsi dengan berita tentang kecelakaan itu.
  • Ayah memberikan aku sanksi karena telah menghilangkan ayam kesayangannya.
  1. Tank (kendaraan perang) dan tang (perkakas)
  • Para tentara tersebut terlihat gagah ketika mengendarai
  • Pak tukang mencabut paku di dinding dengan menggunakan

Pengertian Homograf

Homograf adalah kebalikan dari homofon yang mana mempunyai pelafalan sama, tetapi ejaannya berbeda.

Pengertian secara bahasa, homograf ini diambil dari bahasa Yunani, yaitu homos yang berarti “sama” dan grapho dengan arti “sesuatu yang tertulis”.

Contoh:

  1. Apel /apêl/ berarti “jenis buah” dan apel / apèl yang mempunyai arti “upacara”.
  • Ibu membeli 1 kg apel merah di pasar.
  • Sebelum memulai acara, kami diwajibkan untuk mengikuti apel di lapangan sekolah.
  1. Serang / sêrang/ berarti “mendatangi lawan” dan Sèrang dengan arti “nama kota”.
  • Uswah melakukan serangan balik berupa pertanyaan kritis kepada Agam.
  • Adi pergi ke Serang untuk bekerja sebagai arsitek.

Pengertian Polisemi

Polisemi adalah kata yang mempunyai banyak makna dan mereka masih saling berhubungan.

Namanya juga diambil dari bahasa Yunani, yaitu poly yang berarti “banyak” dan sema “yang mempunyai arti”.

Contoh:

  1. Kepala bisa berarti ungkapan atau anggota tubuh
  • Setelah ayah meninggal, ibu adalah kepala keluarga kami.
  • Kepala Cahyo mengalami luka karena terbentur tiang bendera.
  1. Buah juga bisa berarti suatu ungkapan atau bagian tumbuhan yang bisa dikonsumsi
  • Gita membawakan buah tangan ketika pulang dari Mesir.
  • Dewa membeli beberapa jenis buah ketika di supermarket.

Perbedaan atau Kesimpulan

Mereka mempunyai arti yang berbeda-beda, tetapi akan terdengar mirip atau bahkan sama jika Anda membacanya kurang fokus.

Oleh karena itu, di bawah ini akan kami sajikan perbedaan atau kesimpulan dari pembahasan di atas, yaitu:

Homonim = ejaan dan pelafalan sama, makna tidak sama.

Homofon = pelafalan sama, ejaan dan makna tidak sama.

Homograf = ejaan sama, pelafalan dan makna tidak sama.

Polisemi = ejaan dan pelafalan sama, makna tidak sama atau lebih dari satu.

 

Bagaimana?

Apakah Anda sudah memahami pengertian dari homonim, homofon, homograf, dan polisemi ini?

Jadi, jangan sampai salah arti ya!

 

Referensi:

Xerpihan.id. 2021. Pengertian Homonim, Homofon, Homograf, dan Polisemi serta Contohnya. [Internet]. Terdapat pada: https://xerpihan.id/blog/735/pengertian-homonim-homofon-homograf-dan-polisemi-serta-contohnya/

Zenius.net. 2022. Perbedaan Homonim, Homofon, Homograf, dan Polisemi. [Internet]. Terdapat pada: https://www.zenius.net/blog/homonim-homofon-homograf-dan-polisemi