“Sudut pandang adalah salah satu unsur yang menyatakan pandangan seorang pengarang dalam menempatkan diri dan menyampaikan sebuah cerita.”
Ketika belajar bahasa Indonesia khususnya materi cerita, pasti Anda akan bertemu dengan salah satu anggota dari unsur intrinsik yang bernama sudut pandang.
Perlu diketahui bahwa materi sudut pandang sangatlah penting untuk dipelajari karena itu nantinya akan membantu seorang penulis atau pengarang dalam membangun dan mengolah rasa sebuah cerita.
Oleh karena itu, yuk pelajari materi sudut pandang dengan cara membaca penjelasan di bawah ini hingga akhir!
1. Pengertian Sudut Pandang
Pada umumnya, pengertian sudut pandang adalah pandangan seorang penulis atau pengarang dalam menempatkan diri dan menyampaikan sebuah cerita sehingga bisa terasa lebih hidup serta tersampaikan dengan baik.
Bagian sudut pandang ini perlu diperhitungkan dengan baik oleh penulis agar bisa memengaruhi pembaca atau pendengar.
Sedangkan menurut KBBI atau Kamus Besar Bahasa Indonesia, pengertian sudut pandang adalah cakupan sudut bidik lensa terhadap gambar.
Adapun beberapa pengertian sudut pandang menurut beberapa ahli, antara lain:
a. Abrams (1981)
Abrams berpendapat bahwa sudut pandang atau point of view adalah cara dalam sebuah cerita yang dikisahkan.
Teknik sudut pandang ini digunakan oleh penulis atau pengarang sebagai sarana untuk menyuguhkan cerita dalam sebuah karya kepada pembaca.
b. Atar Semi (1988)
Pengertian sudut pandang menurut Atar Semi adalah penempatan dan posisi penulis atau pengarang dalam ceritanya.
c. Sardjono (1992)
Sardjono mengungkapkan pengertian sudut pandang adalah tanda atau cara dalam menyampaikan sebuah cerita dengan baik yang mana sudut pandang tersebut ditetapkan oleh seorang penulis kepada pembaca berupa karakter, latar, tindakan, dan peristiwa.
[read more]
2. Jenis-Jenis
Sudut pandang dalam cerita terbagi menjadi empat, yaitu:
a. Sudut Pandang Orang Pertama (Tokoh Utama)
Sudut pandang ini, tokoh “saya” atau “aku” menjadi tokoh utama yang melibatkan diri sendiri dalam sebuah cerita.
Jadi, cerita yang menggunakan sudut pandang ini hanya akan mengisahkan peristiwa yang berhubungan dengan tokoh utama.
Contoh:
Aku masih duduk termenung di ruangan yang hening ini sembari memikirkan dimana keberadaanmu. Suara petikan gitar yang berasal dari ruang musik itu semakin mengganggu pikiranku. Sebenarnya apa maumu dan apa maksud perkataanmu ketika di lapangan basket setahun yang lalu?
b. Sudut Pandang Orang Pertama (Tokoh Sampingan)
Sudut pandang ini menjadikan tokoh melibatkan dirinya, tetapi tidak sebagai tokoh utama dan masih menggunakan “aku” atau “saya”.
Melainkan sebagai tokoh sampingan atau pendamping dari tokoh utama dalam sebuah cerita yang dibuatnya.
Contoh:
Aku melihat air bening yang berkucuran di pipi Lia. Itu menjadikanku tidak berani mengatakan apa-apa lagi selain kalimat “yang sabar ya Lia.”
c. Sudut Pandang Orang Ketiga (Pengamat)
Sudut pandang ini tidak melibatkan penulis sama sekali dalam cerita yang dibuatnya.
Penulis hanya berperan sebagai orang yang mengisahkan sebuah cerita dan ciri khasnya adalah menggunakan “ia” atau “dia”.
Namun, terkadang penulis juga langsung menyebutkan nama tokoh.
Contoh:
Muntaz memilih untuk terus melakukan pekerjaannya, mencangkul sawah agar bisa ditanami esok hari.
d. Sudut Pandang Orang Ketiga (Serba Tahu)
Jenis sudut pandang ini hampir sama dengan jenis sudut pandang sebelumnya.
Namun, dalam sudut pandang ini penulis tidak hanya menceritakan satu tokoh saja, tetapi semua tokoh yang berperan dalam cerita tersebut.
Contoh:
Gigih hanya bisa mengusap wajahnya kasar ketika gelas kesayangannya dipecahkan oleh Diki. Sedangkan, si pelaku utama langsung berlari meninggalkan lokasi kejadian sembari meledek Gigih yang emosinya sudah membara.
Setelah memahami apa itu sudut pandang beserta jenisnya, Anda juga bisa mencari tahu dan mempelajari materi bahasa Indonesia lainnya di Forester Act Bahasa.
Selamat belajar!
Referensi:
Dosenbahasa.com. 4 Jenis-Jenis Sudut Pandang dalam Cerita Bahasa Indonesia. [Internet]. Terdapat pada: https://dosenbahasa.com/jenis-jenis-sudut-pandang-dalam-cerita
Penerbitdeepublish.com. 2022. 20 Pengertian Sudut Pandang Menurut Para Ahli. [internet]. Terdapat pada: https://penerbitdeepublish.com/pengertian-sudut-pandang/
[/read]